Iklan

Thursday, July 28, 2022, July 28, 2022 WIB
Last Updated 2022-07-28T13:14:49Z
Berita UtamaJakarta

Tuan Guru Bajang Resmi Jabat Wakil Komisaris Utama PT MNCN


Poto TGB



HeadlineNTB (Jakarta) - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) Tuan Guru Bajang Dr. Muhammad Zainul Majdi, MA. resmi diangkat sebagai wakil komisaris utama sekaligus komisaris independen perseroan PT Media Citra Nusantara Tbk (MNCN) milik pengusaha sekaligus Politikus Perindo Hary Tanoesoedibjo


Hal itu disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUSLB) MNCN Rabu, (27/7/2022).



PT Media Citra Nusantara Tbk (MNCN) yang merupakan perusahan yang menaungi Televisi nasional seperti RCTI, MNCTV, Inews dan GTV menjadikan sosok Mantan Gubernur NTB 2008 - 2018 itu sebagai warga baru di PT MNCN.


Dikutif dari inews.id berikut susunan Dewan Komisaris MNCN sebagai berikut:


Komisaris Utama: Hary Tanoesoedibjo  

Wakil komisaris Utama/Komisaris Independen: Muhammad Zainul Majdi

Komisaris:  Syafril Nasution

Komisaris Independen: Joel Richard Hogarth


Sementara itu, dewan direksi MNCN, yakni:


Direktur Utama: Noersing

Wakil Direktur Utama: Kanti Mirdiati Imansyah

Direktur: Valencia Herliani Tanoesoedibjo  

Direktur: Ruby Panjaitan

Direktur: Ella Kartika

Direktur: Tantan Sumartana

Direktur: Dini Aryanti Putri