Iklan

Monday, December 6, 2021, December 06, 2021 WIB
Last Updated 2021-12-05T23:52:01Z
Lombok Timur

Labuhan Lombok Tergenang, Ketinggian Air Hingga 60 cm.


Genangan Air di Pemukiman Warga


HeadlineNTB (Lombok Timur) - Desa Labuhan Lombok Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur tergenang air (5/11/2021). Setidaknya genangan air mencapai 30 cm hingga 60 cm. Genangan air masuk ke sebagian rumah warga yang berada di Kampung Turingan, Kampung Baru dan Kampung Padak Desa Labuhan Lombok. 


Salah seorang warga Kampung Turingan, Dedy Hariawan menerangkan bahwa luapan air di wilayah pesisir Labuhan Lombok adalah hal yang biasa terjadi pada setiap musim angin muson barat, utama nya pada sekitaran bulan Desember hingga Maret. 


"Kampung kami dan kampung-kampung lain di wilayah pesisir Desa Labuhan Lombok dan Desa Seruni Mumbul sudah biasa mengalami luapan air laut pada setiap musim muson barat. Namun, kali ini luapan nya cukup tinggi jika dibandingkan dengan tahan-tahun sebelumnya," ungkap pemuda Kampung Turingan itu. 

Genangan Air di Pemukiman Warga


"Semoga besok dan bulan-bulan berikutnya luapan air pasang tidak terlalu tinggi sehingga tidak berakibat fatal dan menimbulkan kerugian bagi warga," harap laki-laki yang akrap di sapa Dedy itu. 


Rawatib juga menerangkan bahwa luapan air pada ahir tahun ini memang lebih tinggi dari pada tahun-tahun sebelumnya. 


"Sejak kemarin (malam Minggu/04/11) air meluap tinggi sehingga sebagian rumah warga tergenang," jelasnya. 


"Malam ini air mulai meluap sejak pukul 22.15 wita dan mulai surut pada pukul 23.40 wita. Luapan air mencapai 60 cm," pungkasnya. 


Lebih lanjut salah seorang warga Kampung Padak, Mukhtar Daut menyampaikan bahwa luapan air terparah terjadi di Kejapik Kampung Turingan dan Padak Sia Kampung Padak. 


"Fenomana luapan air akibat air laut yang pasang pada musim ini tergolong cukup parah, terutama di wilayah Kucrit dan Padak Sia, ketinggian air mencapai 60 cm dan banyak rumah warga yang dimasukinya," papar Daud. 


Diterangkan juga bahwa luapan air biasa terjadi antara empat hingga lima hari dalam setiap bulan. Biasanya ketinggian air hanya mencapai 10 cm hingga 30 cm, namun kali ini luapan air tergolong sangat tinggi.


Kontributor : Asri