HeadlineNTB (Lombok Timur)- Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda tahun 2021, Pokdarwis Langgar Pusaka Desa wisata Sapit Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur akan menggelar Even Pengibaran Bendera di Bukit Pal Jepang yang merupakan salah satu destinasi wisata alam unggul Dewi Sapit.
Even ini diselenggarakan dengan tujuan untuk memperkuat solidaritas pemuda dengan memupuk semangat Sumpah Pemuda. Melalui even ini diharapkan Pemuda Sapit pada umumnya dan anggota Pokdarwis Langgar Pusaka pada khusus nya dapat meningkatkan rasa kepemilikan dan keperdulian terhadap potensi desa yang dimilikinya.
"sebenarnya kami menyenangkan kegiatan ini adalah untuk memperkuat solidaritas pemuda, meningkatkan rasa kepemilikan dan kepedulian terhadap potensi desa," kata Jannatan Firdaus,
"Disamping itu adalah untuk mendidik anggota Pokdarwis Langgar Pusaka supaya semakin mandiri, menjadi pemilik dan tuan rumah di rumah sendiri (semangat sumpah pemuda)," lanjut Ketua Pokdarwis Langgar Pusaka Desa Sapit itu.
Didik Kurniawan, menambahkan bahwa tujuan umum diselenggarakan nya even ini adalah untuk meningkatkan promosi keberadaan Desa Wisata Sapit dan destinasi wisata Bukit Pal Jepang.
"Setidaknya even ini adalah cara kami mempromosikan Dewi Sapit pada umumnya dan Bukit Pal Jepang pada khususnya," ucap Didik selaku Pengelola Bukit Pal Jepang pada HeadlineNTB.
Ia juga menerangkan even ini adalah bukti bahwa Pokdarwis Langgar Pusaka tetap aktif dan berkreasi di tengah-tengah Pokdarwis Lotim yang selama ini di anggap tenggelam.
Pada Even Sumpah Pemuda di Pal Jepang ini akan dikibarkan bendera sepanjang 150 meter dengan target peserta minimal sebanyak 75 orang.
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 27-28 Oktober 2021 yang akan datang. Untuk peserta yang akan mengikuti kegiatan ini diharuskan membayar registrasi sebesar Rp. 125.000 dan akan mendapatkan pasilitas berupa baju kaos, stiker, tiket, parkir dan sertifikat yang disiapkan oleh panitia.