Iklan

Monday, December 21, 2020, December 21, 2020 WIB
Last Updated 2020-12-21T11:45:32Z
parawisata

Libur Nataru Pemkab Lotim Lockdown Sejumlah Destinasi Wisata Termasuk Sembalun


Headline NTB
- Pemerintah kabupaten Lombok Timur akan lockdown  sejumlah kunjungan wisatawan pada saat peringatan libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021. Hal  ini dilakukan  untuk mengantisipasi terjadi penyebaran Covid-19 yang masih terjadi di tengah-tengah masyarakat.


 “Boleh-boleh apa saja memperingati tahun baru. Tapi catatannya protokol kesehatan diterapkan. Namun tahun baru ini, beberapa tempat akan dilakukan lockdown,” tegas Bupati Lotim H. M. Sukiman Azmy akhir pekan lalu sebagaimana dikutip HeadlineNTB dari Suara NTB 


Lebih jauh ia menjelaskan  di lokasi wisata yang di-lockdown, dikarenakan pemerintah tidak bisa menjamin penerapan protokol kesehatan Covid19 artinya pemerintah tidak punya aparat yang langsung melakukan pengawasan ke lokasi tersebut.


Adapun tempat tempat tempat akan Mengalami Lockdown antara lain wisata Sembalun objek wisata Jeruk Manis, Otak Kokok, dan Tetebatu. Sementara di tempat-tempat lain yang diizinkan Salah satunya wisata pantai Labuhan Haji  dengan catatan akan menempatkan sejumlah petugas, selain itu dianggap pantai merupakan  areal cukup luas menjadi alasan diizinkannya